Go Go Squid! Tentang Kisah Cinta Penyanyi Daring dan Top Gamer


Buat teman-teman yang suka drama bertema games, ada lagi nih drama China yang wajib ditonton. Walau bergenre romance, tapi tetap saja nuansa games-nya sangat kental.
Go Go Squid! mengangkat konsep e-sport dibalut dengan romansa komedi khas, yang dibintangi oleh Li Xian dan Yang Zi sebagai tokoh utamanya. Sebenarnya drama yang pertama kali tayang pada tahun 2019 ini, diadaptasi dari sebuah novel yang berjudul Stewed Squid With Honey. 

Go Go Squid! menceritakan tentang kisah cinta Hang Shang Yan (Li Xian) dan Tong Nian (Yang Zi).
Tong Nian adalah mahasiswi pemograman IT yang sangat berbakat, ia juga seorang penyanyi daring yang terkenal. Tong Nian menggunakan nama Little Squid online pada media sosialnya dengan pengikut lebih dari 1 juta penggemar. Tong Nian bahkan juga sering mengadakan acara meet and great.


Di sisi lain, Han Shang Yan (Li Xian) adalah seorang gamer profesional kelas dunia, seorang legenda e-sport yang sangat ambisius.
Selain itu, Shang Yang adalah seorang investor utama serta bos dari K&K, yang merupakan club e-sport CTF (capture the flag). K&K yaitu sebuah kompetisi hacking dibidang keamanan informasi. Dulunya Hang Shang Yan juga merupakan pemain legendaris di CTF dan bergabung dengan Tim Solo.

Tapi karena beberapa alasan, Hang Shang Yan mengumumkan pensiunnya kemudian mendirikan klub miliknya sendiri serta melatih anak-anak muda untuk menjadi pemain profesional.

Shang Yan mempunyai karakter yang dingin, ia tidak akan membiarkan seorang pun menghalangi kariernya termasuk wanita, tapi itu semua berubah ketika Tong Nian datang kedalam hidupnya.
Walau Han Shang Yan bertipe cool dan cuek, ia sangat perhatian pada timnya. Shang Yan berusaha mewujudkan cita-cita membawa timnya berjuang di kejuaraan internasional demi mengharumkan nama bangsa

Dikisahkan pada suatu hari, Hang Shang Yan memasuki kafe internet untuk menenangkan diri pasca kekalahan tim K&K di kompetisi CTF. Di tempat itu dirinya diamati oleh seorang jenius komputer sekaligus penyanyi online paruh waktu yang memiliki banyak penggemar, bernama Tong Nian. Tong Nian langsung jatuh cinta pandangan pertama pada Hang Shang Yan. 


Tong Nian adalah gadis yang pemberani. Tapi saat bertemu Han Shang Yan, ia tidak bisa mengucapkan sepatah kata pun. Han Shang Yan bertipe dingin dan bukan tipe pria yang mudah tertarik pada perempuan. Tong Nian mengung sampai menarik perhatian Han Shang Yan.

Serangkaian kejadian kebetulan serta kesalahpahaman malah menyatukan mereka berdua. Han Shang Yan perlahan mulai melunak terhadap Tong Nian, setelah mengamati sifat dan kepribadian unik dari Tong Nian.

Drama ini berdurasi cukup panjang, yaitu terdiri dari 41 episode. Walau memiliki genre romantis dan bernuansa games, namun tetap ringan serta jalan ceritanya mudah untuk dipahami 
Go Go Squid! juga bercerita tentang perjalanan seseorang untuk meraih apa yang menjadi cita-citanya.

Hang Shang  Yan yang tidak bisa mendapatkan gelar juara, tapi ia bisa mendapatkannya dengan cara yang lain. Hal ini mengandung pesan moral yang cukup mendalam.
Side Story dari beberapa karakter di dalam drama ini juga menarik. Seperti karakter DT yang pendiam, cerita tentang Demo dan restu orangtuanya, juga cerita-cerita lainnya, membuat penonton bisa cukup related dengan drama ini.
Drama yang memiliki spin off yang berjudul Go Go Squid 2: Dt.Appledog's Time ini, masih bisa ditonton di Netflix, iQIYI, Viu dan Vidio.




1 komentar:

  1. Kdg aku pengen nonton dracin, tp masalahnya list drakorku masih puanjaaaaaaang banget hahahahha. Pengen aku selesaikan semua. Makanya jrg banget beralih ke dracin atau drama lain. Palingan dorama, Krn dorama cendrung Pendek durasinya mba. Makanya kalo kayak dracin yg panjang eps nya, aku nyerah duluan 😄. Baca spoiler aja

    BalasHapus

* Komentar yang mengandung unsur SARA, provokasi, judi & pornoaksi tidak akan ditampilkan.
Terimakasih sudah memberikan komentar yang baik :)